*Melalui YBM, PLN salurkan Bantuan Pendidikan Sarana Prasarana Rumah Tahfidz Al Qur’an (RTQ) AL-Fatih dan AL-Hijrah Kota Makassar*
"Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN sebagai salah satu organisasi dibawah naungan PLN Grup terus berperan aktif menjalankan program program sosial keagamaan dan kemanusiaan yang positif dan berkelanjutan."
Makasar , Beritakota Online , PLN, melalui YBM kembali merealisasikan Program Bantuan Sarana dan Prasarana kepada dua Rumah Tahfidz Al Qur’an (RTQ) di makassar yakni Al-Fatih yang berdomisili Jl. Waduk Tunggu Pampang, Perum Komp Ukhuwah UMI Blok E12 kota Makassar dan Al-Hijrah yang berdomisili di Kelurahan Karuwisi Utara, Kecamatan Panakkukang, Kota Makassar.
Bantuan ini ditujukan untuk 70 anak binaan/santri Rumah Tahfidz Al qur’an yang sasarannya adalah anak anak yang berasal dari keluarga kurang mampu maupun yatim dan yatim piatu. Bantuan ini berupa perlengkapan sarana prasarana dari mulai meja mengaji plastik,papan tulis,rak buku,lemari, karpet, perlengkapan ATK sampai perlengkapan sholat dan beberapa mushaf Alquran..
Kepala RTQ Al-Fatih, Bpk Fery Syarwan.,S.Pd mewakili penerima manfaat (Mustahiq) menyampaikan ucapan terima kasih sebesar- besarnya pada YBM PLN yang telah berperan aktif dalam partisipasinya membantu keberlangsungan program Kegiatan Belajar Mengajar Al qur’an di RTQ Al-Fatih. Dengan kegiatan Belajar Mengajar Al qur’an yang dilaksanakan di RTQ Al-Fatih yang dapat hadir ditengah masyarakat untuk menjadi solusi bagi orang tua yang menginginkan anak anaknya menjadi generasi Qur’an, dimana dewasa ini masih banyak generasi muslim yang buta aksara Alqur’an terutama di usia dini. Karena itu pulalah RTQ Al-Fatih di dirikan untuk semua orang yang ingin belajar Al qur’an dengan baik.
“Kami mewakili pengurus dan anak anak binaan RTQ merasa bahagia dengan adanya bantuan dari YBM PLN untuk program kegiatan belajar mengajar Al qur’an di RTQ kami ini. Alhamdulillah seiring berjalannya waktu dan sebaran informasi yang meluas bahwa kami membuka rumah Tahfidz gratis untuk belajar mengaji dan menghafal Al Qur’an yang 100% gratis tanpa syarat dan banyak orang tua yg berada di kota Makassar, Jeneponto, Kolaka hingga Ambon mengirimkan anaknya untuk tinggal di Rumah Tahfidz yang kami bangun ”, ungkapnya
Dalam kesempatan yang sama Jarot Setyawan mewakili PLN selaku Pemberi Manfaat (Muzakki) menyampaikan bahwasanya kegiatan ini dapat dimaknai sebagai wujud syukur dan bersama sama meraih keberkahan berbagi untuk sesama terutama terkait dengan pahala Jariah yang senantiasa mengalir didalam setiap bantuan yang telah disalurkan oleh YBM PLN UIP3B Sulawesi. “ Semoga YBM PLN akan terus tumbuh dan semakin solid dalam berkegiatan sosial kemanusiaan di semua lapisan masyarakat.” tutupnyandow
Editor : Andi Eka/Andi A Effendy